Jayapura,JayaTvPapua.com. – PSBS Biak berhasil meraih kemenangan tipis 1-0 atas Borneo FC dalam pertandingan BRI Liga 1 yang berlangsung pada Kamis, 6 Maret 2025, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Gol tunggal dalam laga tersebut dicetak oleh Abel Arganaraz pada menit ke-80, setelah menerima umpan sundulan dari Ariel Nahuelpan.
Kemenangan ini mengakhiri rentetan lima pertandingan tanpa kemenangan bagi PSBS Biak. Dengan tambahan tiga poin, PSBS Biak naik ke peringkat 11 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan 34 poin dari 26 pertandingan, terpaut dua poin dari Borneo FC yang berada di posisi delapan.
Secara statistik, PSBS Biak lebih banyak memberikan ancaman melalui 16 tendangan, dengan tiga di antaranya tepat sasaran, sementara Borneo FC unggul dalam penguasaan bola dengan 57 persen.
Pada babak pertama, PSBS sempat membobol gawang Borneo FC melalui tendangan Alexsandro Ferreira, namun gol tersebut dianulir karena offside.
Borneo FC juga memiliki peluang emas lewat tendangan Fajar Faturrahman yang membentur tiang kiri gawang PSBS.
Dengan hasil ini, PSBS Biak menunjukkan kebangkitan dan siap bersaing di sisa kompetisi BRI Liga 1 musim ini.
Pada laga itu, juara Liga 2 musim 2023/24 itu sempat mencetak gol pada menit ke-11 namun akhirnya dianulir seusai Jeam Kelly Sroyer terperangkap offside.
Pelatih PSBS Biak, Marcos Guillermo Samso usai pertandingan mengungkapkan rasa senang dengan kemenangan yang diraih anak asuhannya.
“Tentu kami sangat senang karena dalam beberapa laga terakhir tidak mampu meraih kemenangan. Hari ini kami kembali raih kemenangan meski dengan permainan yang sangat ketat. Laga ini tidak mudah, tapi seharusnya kami bisa mencetak lebih banyak gol,” ujar Marcos,pelatih asal Argentina itu.