Jayapura,JayaTvPapua.com. – Sosialisasi Empat Pilar MPR RI di daerah pemilihan tahap III tahun 2025, yang diilakukan oleh anggota MPR RI Kelompok DPD Daerah Pemilihan Papua Lalita,SH.,MH.
Anggota Kelompok DPD Daerah Dapil Papua Lalita,SH.,MH menyambangi Warga Masyarakat Gabungan di Kabupaten Sentani (17/5/25).
Pelaksanaan Sosialisasi yang bertujuan :
1.Mingkatkan pengetahuan dan pemahaman masyarakat terhadap Pancasila, UUD Negara Republik Indonesia tahun 1945,Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan Bhineka Tunggal Ika, dan Ketetapan MPR.
2. Menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya seluruh penyelenggaraan pemerintah dan masyarakat memahami serta menerapkan nilai-nilai luhur bangsa dalam kehidupan sehari-hari.
Sosialisasi ini juga merupakan hal penting di daerah pemilihan Anggota MPR dalam rangka manifestasi tanggung jawab Anggota MPR untuk membangun di daerah agar seluruh penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di daerah dilaksanakan dengan mengedepankan nilai-nilai luhur bangsa sebagaimana terdapat pada Pancasila, UUD RI tahun 1945,NKRI,dan Bhineka Tunggal Ika.
Sosialisasi yang di lakukan di Aula Serbah Guna Jayapura,dengan jumlah peserta sebanyak 150 orang yang merupakan Masyarakat Gabungan Jayapura Provinsi Papua. Dengan berbagai campuran suku,ras,budaya dan agama mendatangi Sosialisasi tersebut.
Dalam Sosialisasi tersebut terdapat beberapa pertanyaan oleh warga (peserta) :
1.Empat pilar terdiri dari Pancasila,UUD 1945,Bhineka Tunggal Ika dan NKRI. Apa fungsi 4 pilar tersebut untuk Negara Indonesia
Jawaban untuk pertanyaan warga (peserta) :
1. Empat Pilar terdiri dari :
-Pancasila sebagai dasar negara Kita Indonesia Raya
-UUD RI Sebagai Konstitusi Kita
-Bhineka Tunggal Ika Sebagai Semangat dalam persatuan dan Kesatuan Negara Republik Indonesia
-Negara Kesatuan RI sebagai Bentuk Negara yang kuat tetap menjaga keutuhan Bangsa Indonesia
Dari Sosialisasi 4 pilar Kebangsaan ini Anggota Kelompok DPD Daerah Dapil Papua Lalita,SH.,MH berharap masyarakat memahami serta menerapkan nilai-nilai luhur bangsa dalam kehidupan sehari-hari. Karena Implementasi empat pilar ini wajib kita gelorakan terhadap semua kalangan, mulai tokoh masyarakat sampai generasi muda di tengah-tengah kehidupan yang beragam, dan tantangan digitalisasi.












