Pemerintah Kota Jayapura melakukan Sosialisasi SE (Surat Edaran) Walikota Jayapura Program Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Bagi Pekerja Kontruksi

BPJS TK Sosialisasi Bersama Pemkot Jayapura Upayakan bantuan pekerja kontruksi (24/7/25)

Jayapura,JayaTvPapua.com. – BPJS Ketenagakerjaan adalah program jaminan sosial yang diselenggarakan oleh pemerintah Indonesia untuk memberikan perlindungan kepada tenaga kerja dari berbagai risiko sosial ekonomi. Program ini dikelola oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan,yang merupakan badan hukum publik.

Pemerintah Kota Jayapura,melakukan Sosialisasi SE (Surat Edaran) Walikota Jayapura Program Perlindungan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Bagi Pekerja Kontruksi,bekerjasama dengan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJS TK) cabang jayapura papua pada Kamis (24/7/25) di Aula Sian Soor Kantor Walikota Jayapura,Papua.

Sosialisasi ini untuk memberikan pemahaman jaminan perlindungan dalam kepesertaan BPJS TK mendapatkan dua program yakni jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian bagi para pekerja Konstruksi. Dalam hal ini yang menjadi peserta dalam Sosialisasi kali ini adalah kepala-kepala OPD wilayah pemerintah kota jayapura.

Kepala BPSJ TK Papua, Sirta Mustakiem mengapresiasi langkah WaliKota Jayapura untuk memaksimalkan perlindungan terhadap masyarakat setempat khususnya mereka yang masuk kategori pekerja kontruksi saat nantinya mendapatkan bantuan biaya saat terkena musibah kecelakaan dalam bekerja.

Sirta juga mengatakan bahwa tahun ini sangat miris sekali dari 300 proyek yang ada baru 1 yang terdaftar, sehingga mereka berharap Pemkot Jayapura bisa menganggap serius hal ini untuk perlindungan bekerja bagi sektor jasa kontruksi bisa mendaptkan peluang.

Kepala BJSK TK menambahkan bahwa BPJS Ketenagakerjaan memberikan perlindungan melalui empat program utama, yaitu Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK),Jaminan Kematian (JKM),Jaminan Hari Tua (JHT), dan Jaminan Pensiun (JP).

Share this article

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *